Gemilang Terkini

Kamis, 05 Desember 2019

NTB-Jakabaring Cuma 20 Menit

OGAN ILIR, gmjnews.co.id- Kini Harapan masyarakat yang berada di Desa Naikan Tembakang (NTB) Kecamatan Pemulutan Selatan Kabupaten Ogan Ilir (OI) dan juga masyarakat Desa lainnya akhirnya terwujud. Betapa tidak jalan mulus yang sejak dulu didamba-dambakan kini semua itu sudah terwujud.

"Ini sudah lama kita tunggu dan kita nantikan, sudah beberapa tahun yang lalu kami disini kalau hendak ke Jakabaring harus berjibaku dengan lumpur, namun kini Alhamdulillah jalan kami sudah dicor beton dan juga sudah diaspal" Kata Lex Warga NTB, Kamis (5/12/2019).

Hal senada dikatakan Di, menurutnya saat ini jalan sudah mulus dan juga masyarakat sekitar sudah tidak susah lagi beraktifitas, apalagi mau ke Kota Palembang lewat Jakabaring.

"Lebih kurang 20 menit dari sini ke Jakabaring, Alhamdulillah sudah tembus, walaupun masih ada sebagian jalan yang belum selesai dicor, namun kalau mau ke Palembang kami tidak susah lagi, karena jalan dari Sungai Lebung hingga ke Jabakaring Sudah diaspal, walaupun masih ada sebagian yang belum dicor dan diaspal" Katanya.

Ditambahkannya, "Terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sumsel, terima kasih Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel Herman Deru dan Mawardi Yahya (HDMY), karena jalan di daerah kami sudah mulus" Ucapnya.

Terpisah, salah satu warga Kecamatan Rantau Panjang pun mengaku bersyukur dan berterima kasih karena jalan yang ada di Kecamatan Rantau Panjang, Kecamatan Sungai Pinang, Kecamatan Pemulutan Selatan, Kecamatan Pemulutan hingga ke Jakabaring semuanya sudah mulus.

"Terima kasih Akhirnya jalan "Jakarta" Jakabaring-Tanjung Raja sudah mulus dan bagus sehingga kami yang ada dibeberapa kecamatan ini bisa mudah beraktifitas tak terkendala lagi dengan akses jalan" Ungkapnya. (Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar