Gemilang Terkini

Senin, 23 Maret 2020

Tindaklanjuti Instruksi Gubernur Terkait Virus Corona, Ketua DPRD OI Soeharto Hs Rapat Bersama Pimpinan Fraksi

OGAN ILIR, gmjnews.co.id- Menindak lanjuti Intruksi Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru terkait dengan virus corona, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Ilir (OI) Soeharto Hs, mengundang seluruh pimpinan fraksi fraksi DPRD Kabupaten Ogan Ilir untuk rapat bersama terkait dengan beberapa kegiatan termasuk rapat paripurna dan kegiatan kunjungan. 

Bertempat diruang kerja ketua DPRD OI. Senin (23/03/2020). Rapat yang pimpin oleh ketua DPRD Soeharto Hs tersebut, dihadiri tujuh pimpinan fraksi yaitu fraksi Golkar M.Iqbal, Fraksi PDI Perjuangan Amir Hamzah,SH, Fraksi Nasdem Afrizal, SH, Fraksi PPP Armin Heryadi, S.IP, Sekretaris Fraksi PAN Mulyadi Abdullah, Fraksi Bergerak Taufik Artama, SE dan Fraksi Persatuan Bangsa Haryata, SE  serta hadir beberapa anggota dewan seperti Basri M.Zahri, S.Pd., M.Si, Sukarni, S.Sos, Abdul Rozak Rusdy, ST, Zahrudi, SE, Rozuli Muhammad dan Sonedi Ariansyah serta didampingi oleh Sekretaris DPRD Mukhsinah, SE., M.Si yang diwakili oleh Kabag Legislasi Yubhar, S.IP dan staf pimpinan Rosidi, M.Hum.

Dari hasil rapat tersebut menyimpulkan bahwa, rapat paripurna sementara waktu ditunda dan termasuk juga untuk kegiatan perjalanan dinas keluar provinsi terkecuali urgent, dan DPRD akan tetap berkoordinasi dengan pemerintah daerah dalam hal penanggulangan terkait virus corona tersebut. (Ril/Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar