Gemilang Terkini

Kamis, 24 Desember 2020

Terapkan Protokol Kesehatan, Ketua DPRD OI Pimpin Rapat Paripurna


OGAN ILIR, gmjnews.co.id- Dengan menerapkan Protokol Kesehatan guna mencegah dan memutus mata rantai penyebaran covid-19, yakni dengan cara memakai masker, cuci tangan dengan sabun, serta jaga jarak, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Ilir (OI) menggelar Rapat Paripurna Penandatanganan bersama hasil pembahasan KUA/PPAS RAPBD TA 2021, bertempat diruang Paripurna DPRD Ogan Ilir KPT Tanjung Senai, Jumat, (11/12/2020).

Rapat yang dilaksanakan secara virtual dipimpin oleh Ketua DPRD OI Soeharto HS didampingi wakil ketua DPRD Ahmad Syafe'i. S.Sos., M.Si dihadiri perwakilan anggota fraksi DPRD OI dan
Hadir juga Bupati Ogan Ilir HM. Ilyas Panji Alam dan beberapa OPD selebihnya melalui Vidcom.

Hadir juga Sekretaris DPRD Mukhsinah, SE., M.Si, Kabag Legislasi Yubhar, S.IP,  Kasubag Persidangan Dedi Afrizal, ST, kasubag, kasubag Risalah Dasmi Amelia sari, SH, M.Si, Kasubag Protokol Hj. Sa' Adah, staf legislasi Agus Ramdani, Meri,  Dadang Muslim dan Staf Khusus Ketua DPRD Rosidi, M.Hum, Eko Irianto,MT

Paripurna dilanjutkan dengan penandatanganan bersama Bupati HM. Ilyas Panji Alam dan Ketua DPRD Soeharto Hs.

Usai rapat penanda tanganan dilanjutkan dengan nota penjelasan bupati terhadap RAPBD TA 2021. (Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar