Gemilang Terkini

Senin, 01 Agustus 2022

AKP. Alfredo Hidayat, S,IK Terjun Langsung Dalam Pengaturan Lalu Lintas Di Simpang Sungki

Palembang, gmjnews.co.id- Guna mencegah dan mengantisipasi kemacetan para pengguna jalan, Kapolsek kertapati AKP. Alfredo Hidayat, S,IK terjun langsung kelapangan dalam melaksanakan pengaturan lalu lintas di pagi hari, Senin (01/08/2022).

Kegiatan pengaturan lalu lintas berlokasi tepatnya disimpang sungki kertapati, demi terciptanya keamanan, keselamatan, dan kelancaran lalu lintas diwilayah hukum Polsek kertapati.

Saat dikonfirmasi awak media gmjnews.co.id Kapolsek kertapati menuturkan, Hal demikian ini sudah menjadi tugas pokok kewajiban, kami selaku abdi negara sebagai pengayom, pelindung, pelayan, masyarakat, dalam melaksanakan, pengaturan lalu lintas dan patroli di tempat-tempat yang dianggap bisa menimbulkan kerawanan kecelakaan lalu lintas, kamacetan, serta antisipasi terjadinya tindak kriminalitas

Dikatakan Kapolsek kertapati AKP. Alfredo Hidayat, S,IK, kami rutin melakukan kegiatan pengaturan lalu lintas para pengguna jalan yang sedang beraktivitas di pagi hari agar para pengguna jalan merasa aman dan nyaman

"Selain itu kami akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dalam memberikan pelayanan" Katanya.

Lebih lanjut AKP. Alfredo mengingatkan ke anggota personil yang bertugas agar melakukan peneguran secara humanis, senyum, sapa, salam terhadap pengendara kendaraan yang tidak mematuhi peraturan belalu lintas dan tidak mematuhi.

"Dan apabila didapati pengendara kendaraan bermotor roda dua, roda empat maupun lainnya yang melanggar, agar diberi himbauan tentang pentingnya mematuhi demi untuk kepentingan bersama" tutupnya. (Heryadi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar