OGAN ILIR, gmjnews.co.id- Keluarga besar Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gelora Indonesia Kabupaten Ogan ilir (OI) menggelar buka puasa bersama yang di hadiri oleh jajaran pengurus DPD dan DPC Partai Gelora OI, Sabtu (23/04/2022).
Sebelum buka puasa, acara dimulai dengan memberikan sejumlah bantuan kepada anak-anak yatim melalui panti asuhan Mawar Putih yang berada di Indralaya. Selanjutnya acara diteruskan dengan pembagian takjil dan kalender kepada masyarakat yang melintas di depan kantor sekretariat DPD Gelora Ogan Ilir.
Dalam sambutannya Ketua DPD Partai Gelora Indonesia OI Muhammad Rofiq menjelaskan makna apa yang didapat dari acara yang dilaksanakan dan handaknya kita sebagai Partai baru dapat meneladani perjuangan Rasulullah Muhammad SAW dalam menyiarkan agama islam.
"Begitupun Perjuangan partai Gelora yang kita bangun dengan diawali dari lingkungan yang sangat dekat dengan kita yaitu suami/istri, anak, saudara, keluarga dan sahabat. Perjuangan yang penuh halangan, rintangan dan tantangan sehingga itulah yang membuat kita lebih kuat dalam mengarungi dunia politik di Indonesia kedepannya" Imbuhnya.
Kegiatan buka puasa bersama ini untuk meningkatkan silaturahmi antar pengurus Partai Gelora Indonesia sehingga persatuan dan kesatuan antara pengurus tetap berjalan dengan baik, acara ditutup dengan berbuka puasa bersama dan shalat magrib berjamaah. (Asw/Red)