Bak "Kopi Susu" Ini Penampakan Air PDAM Unit Tanjung Raja

OGAN ILIR, gmjnews.co.id- Lagi-lagi, sebelumnya warga Kelurahan Tanjung Raja yang mengeluhkan lumpur yang diduga dari hasil pembuangan air milik PDAM Unit Tanjung Raja, kali ini Warga Kelurahan Tanjung Raja Utara  Kecamatan Tanjung raja Kabupaten Ogan Ilir (OI) juga mengeluhkan air PDAM yang keruh bak "Kopi Susu", pasalnya Perubahan warna air ini terjadi karena sungai berwarna keruh

Salah satu warga lingkungan 06 RT 11 Kelurahan Tanjung Raja Utara GP, yang merupakan pelanggan dari PDAM Unit Tanjung Raja mengeluhkan dengan kondisi air yang keruh tersebut dan mereka menduga air yang mengalir ke pelanggan sudah terkontaminasi lumpur. 

"Sebab Air yang mengalir berwarna kecoklatan, kan percuma kami pasang ledeng kalau airnya seperti ini lebih baik kami langsung ke sungai, kondisi ini kami alami sudah lama" Kata warga, Jum'at (22/10/2021)

Dirinya juga mengeluhkan kalau kondisi seperti ini terus berlanjut jelas para pelanggan pun merasa dirugikan, sebab pemakaian air tetap dihitung walaupun air tersebut tidak bisa dikonsumsi dan digunakan untuk MCK.

"Ya, air mengalir tapi tidak bisa digunakan karena keruh. Kami minta PDAM segera mencari sumber penyebab keruhnya air ke konsumen jangan hanya mencari keuntungan, saja" Pungkasnya

Senada dikatakan oleh pelanggan lain di sekitar lokasi L mengaku kalau airnya keruh seperti lumpur lapindo, jelas kami merasa dirugikan, pihak PDAM hanya mencari keuntungan saja.

"Ditambah lagi apalagi limbah bak penampungan dibersihkan lumpurnya kemana-mana sampai kejalan dan kerumah" Keluhnya.

Terpisah, pengurus PDAM Unit Tanjung Raja ketika dikonfirmasi terkait keluhan pelanggan PDAM Unit Tanjung Raja mengatakan bahwa kalau saat ini bak penampungan sedang di kuras, coba datang saja ke kantor PDAM di Tanjung Seteko.

"Kami sedang menguras bak pak, kalau ada komplain kami selalu disalahkan, silahkan kalian ke kantor PDAM di tanjung seteko, kami juga ingin pak air ini bersih dan jernih" Imbuhnya. (Emi/Red)