PALEMBANG, gmjnews.co.id- Rumah Zakat salurkan bantuan sembako kepada warga pinggiran Sungai di Abikuso kertapati Palembang.
Salah satu penerima Sembako Pian (35) pekerja serabutan yang terus berjuang menafkahi keluarganya, penerima manfaat lainnya adalah ibu Sri (50) yang sedang bertani. Sebanyak 55 paket sembako disalurkan di Jl. Abi Kusno Cokro Suyoso, Kemang Agung, Kec. Kertapati Palembang (05/11)
Ibu Sri sangat bahagia mendapat sembako ini apalagi di saat ekonomi yang susah akibat Pandemi.
"Alhamdulillah, terimakasih, semoga donatur mendapatkan kemudahan segala aktivitasnya dan keberkahan dalam rezeki" Ungkapnya.
Sebanyak 55 penerima manfaat mendapatkan bantuan paket sembako berisikan beras 5kg, susu 2lt, sarden 5 kaleng, koret 2 kaleng dan gula 1kg. (Medi RZ)