OGAN ILIR, gmjnews.co.id- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gelora Kecamatan Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir (OI) Provinsi Sumatera Selatan menggelar Bakti Sosial (Baksos) yakni membagikan masker dan juga ta'jil, Jumat (01/05).
Ketua DPC Partai Gelora Kecamatan Tanjung Raja M. Ali didampingi Umi Alifah selaku Bendahara mengatakan bahwa kegiatan Baksos tersebut guna mendukung Pemerintah dalam mengantisipasi penyebaran Virus Corona atau Covid-19 yang saat ini sedang melanda Dunia.
"Dalam kegiatan Baksos ini kita membagikan sebanyak 24 paket masker dan juga ta'jil kepada masyarakat, adapun tujuan dari kegiatan Baksos ini sebagai salah satu bentuk kepedulian partai gelora untuk membantu masyarakat yang membutuhkan masker pelindung ditengah wabah virus corona dan juga ta'jil makanan untuk berbuka dibulan ramadhan" Kata Ketua DPC Partai Gelora Tanjung Raja, Jumat (08/05/2020).
Dikatakannya, kegiatan baksos kita pusatkan disimpang tiga Puskesmas Tanjung Raja, dan ini merupakan kegiatan yang pertama sejak dibentuknya DPC Partai Gelora di wilayah Kecamatan Tanjung Raja.
"Ini yang pertama kali kami lakukan, dan insya Allah kedepan, akan kami usahakan kembali kegiatan serupa, namun dengan agenda yang berbeda, dan semoga covid-19 ini bisa segera hilang sehingga kita semua bisa berkatifitas seperti sedia kala tanpa takut akan adanya bahaya daripada virus corona atau covid-19 lagi" Harapnya. (Red)